Racik Menu cara Membuat Kolak Pisang
11/01/2017
Racik Menu cara Membuat Kolak Pisang
Related
Resep Membuat Kolak Pisang dan Ubi Manis
Bahan :
- 250 gram gula jawa
- 750 cc air
- 3 lembar daun pandan
- 250 gram ubi, kupas kulitnya, iris bentuk dadu
- 1/4 sisir pisang kepok atau bisa menggunakan 2 buah pisang tanduk, kupas kulitnya, iris bentuk bulat-bulat
- 250 cc santan kental (gunakan 1/2 butir kelapa setengah tua agar tidak berminyak)
- 1 sdt garam
Cara Membuatnya :
- Siapkan panci, rebus air dan tambahkan gula, daun pandan. Rebus hingga gula larut, angkat, saring agar santan jernih.
- Masukkan pisang dan ubi ke dalam air gula tadi, rebus lagi hingga ubi manis empuk dan pisangnya matang.
- Tambahkan santan kental dan garam.
- Masak sambil terus diaduk hingga air kolaknya mendidih.
- Angkat dan siap di hidangkan, konsumsi dalam keadaan hangat untuk rasa terbaik.